PESAN DARI VALENTINO

Rekan-rekan semua

Mengingat maraknya kejahatan di jalan raya dengan modus beragam, saya teruskan informasi berikut dalam usaha meningkatkan kewaspadaan kita terhadap tindak kriminal di jalan raya. Semoga bermanfaat.


Modus Operandi (baru):
Sebagian perampok melemparkan beberapa butir telur ke kaca depan kendaraan calon korban, bertujuan agar si pengemudi kendaraan memperlambat laju kendaraannya dan mengaktifkan/ menghidupkan wiper kaca mobil kendaraan.

Harapan pengemudi: Dengan mengaktifkan / menghidupkan wiper agar pecahan telur/kotoran dapat hilang/bersih, akan tetapi karena daya lengket telor yang pecah di kaca depan mobil justru malah menjadi rata dan menghalangi pandangan pengemudi, Kondisi seperti inilah yang diharapkan oleh perampok agar pengemudi segera menghentikan kendaraannya. Diluar dugaan sebagian perampok sudah berdiri beberapa meter didepan kendaraan dan siap merampas kendaraan, tidak menutup kemungkinan nyawa penumpang kendaraan pun bisa dirampas jika dipandang perlu.

Tindakan yang disarankan:
1. Bila kendaraan sedang melaju kencang perlu mengurangi kecepatan namun tetap berjalan (jangan terlalu pelan apalagi berhenti ).

2. Jangan menghidupkan/mengaktifkan wiper agar pecahan telur tidak merata, usahakan tetap dapat melihatkedepan dengan memanfaatkan celah-celah pecahan telur yang menempel di kaca depan mobil.

3. Dapat menghentikan kendaraan untuk membersihkankotoran/pecahan telur hanya bila sudah menemukan tempat yang diyakini AMAN ( daerah yang cukup ramai/ dekat kantor Polisi/ daerah aman lainnya ).

4. Jangan lupa mengunci pintu kendaraan pada saat anda keluar.Hal yang sama juga disarankan jika tiba2 saja ban mobil anda kempes/pecah.


Catatan untuk seluruh rekan-rekan :

Tolong sebarkan informasi ini.

Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Beri kritik dan saran untuk kebaikan dan kemajuan Mutiarahati Wanita.